Segera Coba Sekarang: Simulasi Mandiri ANBK Pusmenjar Kemdikbud ANBK Siswa Jenjang SD, SMP, SMA Sederajat Tahun 2022

Aleepenaku.com - Segera Coba Sekarang: Simulasi ANBK Pusmenjar Kemdikbud ANBK Jenjang SD, SMP, SMA Sederajat Tahun 2022. Segera Coba Sekarang: Simulasi ANBK Pusmenjar Kemdikbud ANBK Jenjang SD, SMP, SMA Sederajat Tahun 2022 adalah informasi penting tentang uji coba atau simulasi AKM ANBK tahun 2022. 

Dok. peserta simulasi mandiri ANBK 2021

Sahabat guru yang hebat. Untuk melatih siswa mahir dan terbiasa dengan ujian atau Asesmen Nasional Berbasis Komputer, terutama untuk AKM dan Survei Karakter, maka perlu dilakukan simulasi ANBK yang telah disediakan oleh Pusmenjar Kemdikbud. Harapannya, guru dapat membelajarkan siswa dengan model dan bentuk soal AKM. Oleh karena itu, perlu kiranya sekarang mencoba untuk melakukan simulasi AKM 2022.

Nah, para sahabat, khususnya untuk siswa yang melakukan simulasi di jenjang SD kelas 5, SMP dan SMA kelas tengah, barangkali ada masalah untuk login, kini ada solusinya untuk tetap belajar. Terutama bagi satuan pendidikan tempat sahabat mengajar jika kesulitan menjangkau sinyal internet. 
Termasuk juga masalah teknis lainnya yang mungkin terjaid, maka perlu segera diselesaikan atau dihadapi. Perlu disyukuri bagi sekolah sahabat yang bisa melaksanakan simulasi ANBK.

Hambatan yang Mungkin Bisa Terjadi

Nah, barangkali saja ada masalah yang bisa terjadi pada saat siswa melaksanakan simulasi, maka guru perlu memahaminya atau menganalisanya masalah yang terjadi. Masalah atau hambatan yang bisa saja terjadi dapat berupa:
  1. Koneksi internet yang lambat, tidak lancar
  2. Perangkat komputer atau laptop yang kurang support atau mendukung dengan spesifikasi yang support.
  3. Masalah proktor, yang mungkin belum memahami tupoksinya dengan saksama.
  4. Tidak berimbangnya jumlah komputer yang digunakan dengan kapasitas internet.
  5. Pemahaman digital siswa yang kurang.
  6. Pemahaman pendamping terhadap penggunaan komputer yang kurang.
  7. Gangguan server pusat.
  8. Gangguan listrik untuk wifi
Dan hambatan atau masalah lainnya.

Maka, untuk memperlancar kegiatan simulasi ANBK maupun ANBK supaya dipastikan beberapa hal berikut.
  1. Koneksi internet lancar
  2. Kapasitas kbps memadai
  3. Listrik untuk wifi tidak padam, 
  4. Proktor memiliki kecakapan IT yang memadai
  5. Guru memiliki kecakapan digital yang memadai
  6. Perangkat komputer support system
  7. Untuk menjada stabilitas sinyal internet, beberapa sekolah mencoba menggunakan LAN. Sehingga, koneksi menjadi lebih stabil.
Namun demikian, bagi siswa yang telah mencoba melaksanakan simulasi dan belum maksimal, maka dapat melaksanakan kembali simulasi secara mandiri yang juga disediakan oleh pusmenjar. Artinya, simulasi ini tidak dibatasi waktu. Guru dan proktor dapat mengadakan simulasi kapan saja. Sebab, simulasi mandiri belum terintegrasi dengan proktor. Akan tetapi, simulasi ini dapat dilakukan kapan saja, di mana saja tanpa harus input data peserta di proktor.
Simulasi ini lebih feksibel. Simulasi ini juga berbasis daring, dan pelaksanaannya pun menggunakan layanan pusmenjar kemdikbud. 

Untuk melaksanakan simulasi mandiri ini, siswa peserta dengan pengawasan dan bimbingan guru dapat mencobanya dengan mengunjungi laman pusmenjar.kemdikbud. Atau bisa mencoba di laman lainnya.
Proses melakukan simulasi mandiri ini, seharusnya juga didampingi oleh guru pembina dan proktor satuan pendidikan. Mengapa? Tujuannya untuk membantu siswa memahami prosedur dan mekanisme cara pengerjaannya.
Selain itu juga dimaksudkan agar menjaga, jika sewaktu-waktu terjadi kendala teknis. Misalnya, sambungan koneksi internet yang labil atau kurang stabil, tidak bisa masuk pada laman pusmenjar, serta hambatan lainnya yang mungkin terjadi. Sehingga siswa merasa percaya diri ketika didampingi dan tidak gugup dalam mengerjakan simulasi soal tersebut.
Sesuai dengan pengalaman tahun lalu, bahwa simulasi mandiri ini sangat membantu siswa, juga guru. Siswa lebih percaya diri mengerjakan soal ANBK karena mengikuti simulasi sebelumnya. Oleh karena itu,  satuan pendidikan sangat berterima kasih kepada pemerintah melalui kemdikbud dan bagian yang melayani hal ini. Selanjutnya, jika siswa lebih mengenal dunia digital atau komputerisasi dengan mengerjakan simulasi ini, berarti ada suatu kemajuan bagi guru dan siswa dalam menghadapi ANBK tahun 2022 ini.

Simulasi Mandiri ANBK Pusmenjar Kemdikbud ANBK Jenjang SD, SMP, SMA Sederajat Tahun 2022

Pada kesempatan ini, para sahabat guru jenjang SD, SMP dan SMA sederajat dapat mencoba simulasi mandiri dengan menekan gambar atau "ok lanjutkan" di bawah ini.


Simulasi Mandiri Siswa SD. Klik Gambar atau Ok Lanjutkan! berikut, di bawah ini.


Simulasi Mandiri Siswa SD. Klik Gambar atau Ok Lanjutkan! berikut, di bawah ini.


Simulasi Mandiri Siswa SD. Klik Gambar atau Ok Lanjutkan! berikut, di bawah ini.





Untuk informasi lainnya terkait AKM dan ANBK, silakan baca juga:







Admin aleepenaku juga menyarakan dan merekomendasikan untuk membaca juga:


Terima kasih atas atensinya. Demikian informasi tentang Segera Coba Sekarang: Simulasi Mandiri ANBK Pusmenjar Kemdikbud ANBK Jenjang SD, SMP, SMA Sederajat Tahun 2022. Semoga apa yang admin aleepenaku dapat bermanfaat. Salam literasi

4 comments for "Segera Coba Sekarang: Simulasi Mandiri ANBK Pusmenjar Kemdikbud ANBK Siswa Jenjang SD, SMP, SMA Sederajat Tahun 2022"

Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.